kuliner
Uniknya Inovasi Donat, Ada Campuran Es Krim dan Burger
Bicara soal donat, Bandung kembali kehadiran inovasi donat dengan tampilan dan rasanya yang menarik.
Penulis: Putri Puspita Nilawati
Editor: Putri Puspita Nilawati
Laporan Wartawan Tribun Travel, Putri Puspita
TRIBUNTRAVEL.COM, BANDUNG - Siapa sih yang tidak mengenal donat? Cemilan yang berbentuk bulat dengan bagian tengahnya yang bolong seperti cincin ini tentunya sudah dikenal bagi pencinta kuliner.
Awalnya donat hanya disajikan dengan gula halus sebagai pemanis. Namun seiring berjalannya waktu, menu donat semakin berinovasi.
Donat kini dibuat dengan tampilan yang menarik, diberi topping coklat berwarna pink, kuning, hijau. Belum lagi ditambah taburan almond, sereal unicorn, atau cornflakes.
Bicara soal donat, Bandung kembali kehadiran inovasi donat dengan tampilan dan rasanya yang menarik.
Adalah Donut on The Spot atau Dots yang baru saja buka hari ini di Cihampelas Walk tepatnya di lantai GL. Lokasinya berada di area halaman Ciwalk samping Sama Dengan Coffee.
Outlet berwarna kuning ceria ini di desain dengan konsep yang fresh dengan tampilan yang kekinian.
Tak ketinggalan ada juga spot foto instagramable untuk pengunjung yang hobi foto-foto.
Head of PR Dots, Alicia Kastria mengatakan Dots memiliki 20 jenis donat dengan varian yang berbeda, mulai dari donat asin, manis, dan donat es krim.
"Keunggulan donat Dots adalah rasanya lebih chewy, lembut, dan renyah. Adonan donat asin dan manis dibuat berbeda, kalau yang manis dibuat lebih padat," ujar Alicia saat ditemui di Dots, Rabu (13/2/2020).
Berikut ini adalah 2 jenis donat yang bisa Anda nikmati di Dots :
1. Donat burger

Terdapat tiga jenis donat asin andalan dari Dots, yaitu beef, chicken, dan katsu.
Untuk isian donat asin ini dikemas seperti layaknya burger yaitu terdiri dari patty, telor, selada, timun, tomat lalu diberi saos mayonaise dan saus sambal.
Sedangkan untuk donat katsu, dagingnya dibuat dalam tampilan katsu yang crunchy.
Donat asin ini memang lebih tipis, teksturnya lembut dan begitu pas dengan berbagai paduan isian yang ada.
2. Donat es krim

Siapa sih yang tidak suka es krim? Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa sepertinya menyukai cemilan satu ini.
Es krim juga mudah dipadukan dengan makanan yang manis seperti pancake, waffle, dan donat.
Nah di Dots, ada juga es krim donat yang rasanya begitu menggugah selera Anda.
Halaman selanjutnya
Sumber: Tribun Jabar
Bingung Masak Apalagi? Yuk Coba Buat Tumis Kacang Panjang Ala Hotel Berbintang |
![]() |
---|
Cara Mudah Membuat Colenak di Rumah, Cocok Disantap Sambil Nonton Drama Korea |
![]() |
---|
Cara Membuat Espresso Brownies Ala Chef Devina di Rumah |
![]() |
---|
Ini Alasan Nikmatnya Masakan Rumah Ala Warung Kopi Imah Babaturan |
![]() |
---|
Makanan Rumahan di Warung Kopi Imah Babaturan Bikin Ketagihan |
![]() |
---|